Sejak awal tahun ini, Paramore telah berada di studio untuk penggarapan album keempat mereka setelah BRAND NEW EYES (2009). Baru-baru ini sang vokalis Hayley Williams berbicara soal pencapaian Paramore.
Dalam album yang belum ada namanya ini, Paramore bekerja bersama produser Justin Meldan-Johnsen, yang punya track record bagus bersama M83 dan Beck. Hayley pun mengungkapkan kepuasannya atas kinerja Justin, terutama dalam track Daydreaming yang akan menjadi single pertama mereka.
"Saat
ini, kami sudah merekam sebuah lagu bersama Justin. Dan aku harus
memberitahumu, ini adalah proses rekaman yang paling santai,
menginspirasi dan liberal yang pernah kami alami," ujar Hayley.
"Kami
bertiga adalah fans Justin sekarang. Ia bekerja tidak hanya sebagai
produser, tetapi sebagai musisi dan penulis. Ia sangat musikal. Justin
orang yang rendah hati," sanjung vokalis yang menyukai warna-warna
terang di rambutnya ini.
Paramore menjadi satu dari sedikit band dengan frontwoman yang diperhitungkan setelah kesuksesan album ALL WE KNOW IS FALLING (2005) di usia personelnya yang sangat muda. Seiring tahun, RIOT! (2007) dan BRAND NEW EYES juga terdengar lebih dewasa
0 komentar:
Posting Komentar